Reborn from the Dust
Eps 43 -​ Reborn from the Dust
Suatu hari, Yu-chang menemui ayahnya dan bilang pada ayahnya bahwa dia akan menjual rumah yang ditempati ayahnya karena membutuhkan dana untuk perputaran perusahaan. Awalnya, ayahnya memercayai ucapannya dan ingin membantunya meminjam uang agar rumah tersebut tidak perlu dijual. Namun, Chun-hua tidak percaya dan bilang bahwa itu hanya alasan Yu-chang untuk mengusir mereka dari rumah itu. Mereka pun berencana mencari alasan untuk meminta Yu-chang memberikan sertifikat rumah agar mereka bisa diam-diam balik nama. Su Zu yang menjadi relawan di rumah sakit selalu menemani pasien dan keluarga pasien. Waktu dibutuhkan, dia juga menasihati keluarga pasien untuk menyetujui penyumbangan organ tubuh. Dengan demikian, pasien juga bisa meninggalkan cinta kasih di dunia.
DAAI Guest Room
Next Episode
Recommendation