Sehat ala Timur

[addthis tool="addthis_inline_share_toolbox_tw0n"]

Sehat ala Timur – Organ Jantung

Ada sebuah kalimat yang berbunyi, “Xi menyentuh dada”. Xi yang dimaksud adalah Xi Shi, seorang wanita cantik Tiongkok kuno yang sangat terkenal. Beliau mengidap penyakit jantung. Setiap saat merasa nyeri pada dada, dia pasti menyentuh dada dan mengerutkan alis mata.

Definisi jantung menurut kedokteran Tionghoa dan Barat tidak sepenuhnya sama. Jantung menurut TCM selain mencakup organ jantung, pembuluh darah, darah, pembuluh nadi, detak jantung, juga ada sistem meridian, dan spirit, pemikiran, suasana hati yang termasuk dalam sistem psikologi. Selain itu, rasa gembira juga berhubungan dengan jantung.

Jika suasana hati kita baik, maka sangat bermanfaat bagi kesehatan jantung. Akupresur juga sangat baik bagi kesehatan jantung apabila dipijat pada titik akupunktur, seperti titik Neiguan, titik Shenmen, titik Sanyinjiao, dll.

Recomendation